SokTau.Net - Indonesia sebagai negara maritim dengan wilayah laut yang luas, Indonesia memiliki kekayaan bawah laut yang besar. Ini sebuah daya tarik bagi masyarakat untuk memanfaatkan luasnya laut ini dengan baik yang berpotensi menghasilkan ekonomi yang menjanjikan. Memiliki wilayah laut yang luas pastinya isi dari laut tersebut sangatlah indah, banyak sekali taman bawah laut Indonesia yang digunakan sebagai tempat wisata memang kualitas dari taman bawah laut Indonesia sangatlah eksotis dan menakjubkan dan dianggap terbaik di dunia.
Salah satu dari taman bawah laut terbaik di Indonesia ialah "Taman Nasional Bunaken". Siapa yang tidak tau tentang Bunaken. Tenang bagi yang tidak tau anda sekarang pasti akan tau bagaimana keindahan alam yang ada di Taman Nasional Bunaken.
Bunaken adalah sebuah pulau seluas 8,08 Km2 di Teluk Manado yang terletak di Provinsi Sulawesi Utara, Indoneisa bunaken merupakan bagian dari kota Manado. Dengan kekayaan bawah laut yang sangat besar, banyak wisataman dari lokal maupun mancanegara yang berkunjung di tempat tersebut untuk Menyelam dan menikmati keragaman taman bawah laut Bunaken.
Apa saja hal menarik yang membuat wisatawan ingin pergi ke Pulau Bunaken ini?
Memiliki Banyak Lokasi Penyelaman
Yang paling banyak di minati para wisatawan saat berkunjung ke Pulau Bunaken adalah untuk melihat betapa indahnya Taman Laut Bunaken. Bunaken memiliki 40 Titik Lokasi Penyelaman yang dapat melihat berbagai macam ikan yang seliweran dan 390 jenis terumbu karang.
Diantara 40 Titik terdapat 5 Titik penyelaman terbaik atau yang paling banyak disukai oleh para wisatawan Bunaken Timur, Mandolin, Reruntuhan Kapal, Tanjung Kopi, Puncak Barakuda.
Saat pergi ke Bunaken tidak usah repot-repot membawa alat menyelam sendiri karena di sana disewakan alat-alat untuk menyelam dengan harga berkisar Rp 100 Ribu/hari.
Melihat Laut Dari Kapal Berdinding Kaca
Bagi yang tidak bisa menyelam atau berenang maupun snorkeling jangan khawatir. Kamu masih bisa menyaksikan keindahan bawah laut Bunaken melalui perahu berdinding dan berlantai kaca seperti kapal selam. Harganya pun cukup terjangkau, hanya Rp 350.000 per orang.
Fasilitas dan Akomodasi
Di pulau ini Anda bisa memilih penginapan dengan harga mulai dari Rp 40 Ribu per orang per hari, termasuk fasilitas penuh. Terdapat juga penyewaan selam beserta instrukturnya. Untuk instruktur selam sudah menguasai bahasa Perancis, Belanda, Inggris, dan Jerman. Anda juga dapat memilih tinggal di hotel di kota Manado dan kemudian memesan paket harian ke Bunaken. Biasanya berangkat pagi hari dan kembali di sore hari.
Harga Tiket Masuk
Harga tiket masuk ke Taman Laut Nasional Bunaken yaitu Rp. 50.000,-/orang untuk sekali masuk. Dan Rp. 150.000,-/orang yang berlaku 1 tahun. Jika Anda membeli tiket yang berlaku untuk 1 tahun, Anda akan diberi seperti lencana yang terbuat dari plastik sebagai pengganti tiket.
Kuliner Di Bunaken
Terdapat beberapa restoran dan kafe di sepanjang Manado dan kepulauannya. Dan kamu bisa mencoba makanan khas daerah manado seperti bubur manado, makanan laut, dan makanan yang terbuat dari bahan kelapa seperti Klappertaart.
Belanja Kerajinan Khas Bunaken
Setelah sudah puas menikmati indahnya alam Pulau Bunaken marilah kita saatnya untuk berbelanja yey. Terdapat beragam kerajinan laut seperti hiasan yang terbuat dari kulit kerang, terumbu karang, dan lain lain dapat anda beli untuk oleh-oleh.
Bagaimana Cara Menuju Ke Pulau Bunaken?
Cara kita untuk mencapai ke Taman Laut Bunaken adalah kita harus naik Kapal motor dari pelabuhan Manado, Molas, Kalasey, dan Pantai Ria Tasik. Kapal feri berangkat biasanya sekitar pukul 14:00 (tergantung pada pasang surut air laut).
Nah ngomong ngomong nih tadi tipsnya untuk orang lokal dari Manado dan sekitarnya. Bagaimana jika kita dari luar kota ingin pergi ke Pulau Bunaken? Kita tinggal pesan saja Tiket pesawat ke Manado. Mau liburan lebih terjadwal? Pesan saja tiket di Airpaz.com kita bisa memesan Tiket Pesawat Online dan bisa menentukan hari berangkat dan pulangnya. Selain itu banyak maskapai yang sudah bekerja sama dengan Airpaz.com.
Kenapa saya memilih Airpaz.com?
Tidak usah repot repot lagi jamannya membeli tiket di bandara tinggal kita tap tap hp kita atau klik klik mouse kita pun bisa membeli Tiket Pesawat, Sangat hemat waktu sekali. Dan kita dapat menikmati keindahan alam taman bawah laut Bunaken dengan tenang. Tapi itu mungkin hanyalah mimpi bagi admin. Mungkin admin bisa bermimpi seandainya Airpaz memberikan tiket pesawat gratis.
Maka aku akan berangkat ke bunaken di pagi hari atau siang hari jadi menggunakan maskapai Lion Air. Jadi mau apalagi kamu jika punya uang mari berkunjung ke Taman Laut Bunaken untuk menikmati keindahan alam yang sangat eksotis. Memang Indonesia itu Indah, Indonesia itu Luas, Indonesia itu Wonderful.
#AkuCintaIndonesia #AirPaz